Laman

Daun Kari Dan Manfaatnya

Daun Kari atau Curry Leaf ini kebetulan tumbuh didepan rumah, mudah sekali berkembang.Buah yang jatuh akan terus bersemi menjadi tunas dan tumbuh pesat.Semula saya cuma tahu untuk campuran masak saja.Setelah saya pelajari ternyata Daun Kari ini banyak juga manfaatnya.
Daun Kari dengan nama lain Kariveppillai berbentuk kecil dengan ukuran antara 2-4 cm berbentuk sirip lancip pada ujungnya,pada setiap rantingnya yang berisi antara 11-21 lembar daun.Tinngi pohon dapat mencapai ketinggian 4-6 meter dan diameter batang 40 cm.Kalau daunnya diremas atau dimasak akan mengeluarkan bau harum khas. Bunganya berwarna putih,kecil dan harum.Buahnya yang kecil berwarna hijau kalau mentah, kalau sudah tua berwarna ungu mengkilat dapat dimakan tetapi hati-hati yang berwarna hitam bijinya dapat menyebabkan keracunan.Daun Kari dengan aroma khasnya banyak digunakan sebagai bumbu dalam masakan India, Srilanka, Indonesia, Malaysia, Thailand dan Myanmar seperti halnya daun salam.Daun Kari tidak dapat disimpan lama walaupun dalam lemari es.

Manfaat Daun Kari
Seperti banyak ramuan, daun kari bukan untu memasak saja. Daun, kulit dan akar pohon daun kari dapat digunakan dalam pengobatan tradisional
Mengatasi Sembelit
Jus Daun Kari yang sudah tua dapat digunakan sebagai pencahar ringan. Air rebusan Daun Kari ditambahkan sesendok Madu. Akan melancarkan saluran pencernaan dan melancarkan saat buang air besar(BAB)
Mengatasi Mual bagi Ibu Hamil
Satu atau dua sendok teh perasan daun kari dicampur dengan satu sendok teh air jeruk nipis dan 1 sendok teh gula.Atau di buat Teh Daun kari diminum pada waktu perut kosong sangat bermanfaat mengatasi gangguan perut dan menyembuhkan mual.
Diare
Daun Kari yang ditumbuk dan dicampur dengan Madu berguna mengatasi diare, disentri dan wasir  Mereka yang dapat menahan rasa dan memiliki perut yang kuat dapat mengunyah daun kari segar dan menghitung di atasnya untuk meringankan diare.
Diabetes
Dengan memakan 10 lembar Daun Kari segar setiap pagi selama tiga bulan dipercaya dapat mencegah Diabetes karena faktor keturunan dan kegemukan. Satu genggam Daun Kari yang ditumbuk halus dan dicampur dengan yogurt diminum pada pagi hari akan menjadi obat tradisional yang mengontrol Diabetes.
Gangguan Ginjal
Akar tanaman Daun Kari juga dapat dijadikan obat. Jus dari akar dapat diambil untuk mengurangi rasa sakit yang berkaitan dengan ginjal,seperti sakit pinggang.
Rambut beruban
Dengan memakan Daun Kari segar setiap hari akan menyuburkan akar rambut. akar rambut baru yang tumbuh lebih sehat dengan pigmen normal.
Perawatan rambut
Daun kari direbus dalam minyak kelapa sampai minyak kering dan  hitam mejadi minyak rambut yang sangat baik dalam mempertahankan pigmentasi alam dan juga merangsang pertumbuhan rambut. Rambut akan mendapat pewarna alami mencegah kerusakan rambut,rambut lebih tebal dan mengurangi uban.
Melepuh dan memar
Tempelkan Daun Kari yang sudah dilayukan pada tempat yang melepuh atau memar.

Perkembang Biakan
Daun Kari dapat ditanam dengan menggunakan biji dari buah yang sudah tua.

Comment Terbaru